Oleh: Syafira, (mahasiswi universitas Andalas Jurusan Sastra Minangkabau)
Kerajinan adalah sebuah benda yang dipakai dapat dinamakan hasil seni kerajinan atau seni kriya apabila benda itu mengandung unsur keindahan dan nilai estetis atau seni.unsur Seni bagi benda pakai apapun berguna sebagai penguatan daya tarik perwujudannya.
Jenis jenis seni kerajinan dapat dikelompokkan menurut bahan bakunya (rotan ,logam ,kayu ,kulit ,dan sebagainya ) atau menurut teknik pembuatannya (ukir,anyaman,tenun ,batik ,dan sebagainya).Kemudian juga menurut fungsi benda itu (seremonial dan kebutuhan sehari hari ).
salah satu kerajinan rakyat Sumatera barat berbentuk anyaman .Bahan anyaman ini berasal dari tumbuh tumbuhan alam sekitarnya seperti rotan ,mensiang,bambu, lidi .anyaman ini diproduksi di berbagai daerah seperti kab.solok,tanah datar,50 koto,Agam,solok dan Padang Pariaman. Dari anyaman ini dapat di buat berbagai bentuk wadah yang di pergunakan sebagai alat rumah tangga antara lain berupa sumpik onik ,keranjang rotan ,karapai ,tempat buah dan lain lain .
Anyaman adalah benda hasil kerajinan tangan dengan teknik menganyam yaitu dengan mengatur bahan bahan dasarnya dalam bentuk tumpang tindih ,silang menyilang,lipat melipat,dan sebagainya.
Bahan dasar dari anyaman ini terdiri dari bermacam macam seperti daun pandan ,bambu,rotan ,lidi,dan mensiang. Keanekaragaman bentuk anyaman ini di sesuaikan dengan fungsi dan kegunaan nya .
Salah satu bentuk sederhana Dari anyam anyaman adalah yang di sebut pola anyaman satu -satu atau anyaman sasag/Sasak. Pola anyaman satu satu ini merupakan pola anyaman bambu Yang di tempatkan di samping kanan/kiri serta bagian belakang bagian belakang rumah tradisional Minangkabau Pola anyaman satu satu ini dapat di buat rapat atau renggang . Pola ini dapat berkembang menjadi 10 macam corak yaitu corak daun petai ,corak daun petai putus ,corak daun petai ilang ,corak pasung ,corak mata walik ,Corak bunga cengkeh,corak belah ketupat,corak kopi pecah ,corak mata ayam dan corak bunga lengko .
Pola kedua adalah pola anyaman kepang atau anyaman dua-dua . Pola kedua ini pun berkembang menjadi 10 macam corak yaitu corak kepang pihuntuan ,corak mata walik ,corak rereng mata walik ,corak mata ayam ,corak pasung ,corak bunga pihuntuan,corak pihuntuan terbuka pihuntuan tertutup ,corak bunga gambir dan corak lurih wajib.
Adapun kerajinan anyaman di Minangkabau ialah berupa :
Anyaman lidi
Piring lidi adalah tempat dimana menaruh makanan . Piring lidi terbut dari sebuah lidi .Kerajinan anyaman lidi yang di buat untuk membuat sebuah piring .anyaman piring lidi tersebut di kegunaan yaitu untuk tempat makanan di rumah rumah makan ,bisa juga di pergunakan untuk hiasan ataupun pajangan ,selain itu pun bisa di pergunakan dalam prosesi -prosesi sakral yaitu prosesi upacara -upacara adat di daerah daerah yang masih kental dengan adat istiadat.piring lidi memang lah unik bagi masyarakat setempat . Anyaman piring lidi yang satu ini berbeda berbeda dengan anyaman yang lain.
Anyaman pandan
Anyaman pandan tersebut tidak hanya untuk aroma makanan ,tetapi juga bisa bahan baku untuk kerajinan.kerajinan dari daun pandan ini setelah dianyam daun pandan bisa di bentuk aneka jenis kerajinan seperti tikar ,tas ,dompet ,topi , gantungan kunci ,kipas ,tempat tisu dan lainnya .
Anyaman bambu
Bambu ialah salah satu tumbuhan tropis yang banyak ditemukan di Indonesia. Tumbuhan serupa rumput yang memiliki batang beruas-ruas yang kuat dan tinggi ini mempunyai peran penting dalam tiga kebutuhan dasar manusia. Bambu dapat digunakan untuk memenuhi berbagai kebutuhan pakaian, makanan, dan papan.
Bambu juga dapat digunakan dalam pembuatan rumah hunian, sehingga dapat menunjang kehidupan manusia dalam hal papan. Selain itu, bambu juga dapat diolah (dengan menganyam) menjadi berbagai wadah, hiasan, dan kebutuhan pakaian lainnya. Hasil anyaman dari bambu tidak hanya mempunyai fungsi praktis, tetapi juga fungsi estetis. Kerajinan anyaman yang dihasilkan bukan hanya barang, tetapi juga dapat menjadi hiasan yang bernilai.
Anyaman rotan
Anyaman rotan yang merupakan kerajinan anyaman rotan menjadi salah satu kerajinan yang banyak di gunakan untuk desain furniture seperti kursi ,meja ,tudung nasi,ayunan bayi ,meja anak ,dan masih banyak lagi Kerajinan yang terbuat dari rotan tersebut. Karena itu kerajinan anyaman tersebut masih di lakukan oleh masyarakat pembuat anyaman hingga sekarang ini.***